Thursday, December 13, 2012

Muslim.or.id: Memurnikan Aqidah Menebarkan Sunnah

Muslim.or.id: Memurnikan Aqidah Menebarkan Sunnah


Fatwa Ulama: Membaca Al Qur’an Sambil Berbaring

Posted: 13 Dec 2012 06:37 AM PST

Fatwa Syaikh Abdul Aziz bin Baz rahimahullah

Soal:
Bolehkah membaca Al Qur'an sambil berbaring di tempat tidur? Dan apa yang dilakukan ketika membaca ayat sajadah?

Jawab:

Ya, membaca Al Qur'an sambil berdiri, sambil duduk, sambil bersujud, dan sambil berbaring, semuanya boleh. Berdasarkan firman Allah Ta'ala:

الَّذِينَ يَذْكُرُونَ اللّهَ قِيَامًا وَقُعُودًا وَعَلَىَ جُنُوبِهِمْ

"(yaitu) orang-orang yang berzikir sambil berdiri atau duduk atau dalam keadaan berbaring.." (QS. Al Imran: 191)

Dan juga firman-Nya:

فَإِذَا قَضَيْتُمُ الصَّلاَةَ فَاذْكُرُواْ اللّهَ قِيَامًا وَقُعُودًا وَعَلَى جُنُوبِكُمْ

"Maka apabila kamu telah menyelesaikan shalat (mu), ingatlah Allah di waktu berdiri, di waktu duduk dan di waktu berbaring" (QS. An Nisa: 103)

Ini merupakan bagian dari nikmat Allah Ta'ala dan kemudahan dari-Nya. Karena Al Qur'an adalah dzikir yang paling agung, sehingga (berdasarkan ayat tadi) membacanya sambil berbaring boleh saja.

Jika membaca ayat sajadah, maka (cara sujud sajadah): berdiri kemudian sujud, lalu duduk, lalu sujud, jika memang ia menginginkannya. Karena sujud sajadah tidak wajib, melainkan mustahab (dianjurkan). Jika ia membaca Al Qur'an sambil duduk maka langsung sujud. Jika sambil berdiri, langsung sujud. Jika sambil berbaring, duduk dahulu baru kemudian sujud. Jangan langsung bersujud dari berbaring, yang benar duduk dahulu baru sujud.

Sumber: http://www.ibnbaz.org.sa/mat/19451

Penerjemah: Yulian Purnama
Artikel Muslim.Or.Id

Ngaji Sabtu-Ahad di Sekitar Kampus UGM (15-16 Desember 2012, Yogyakarta)

Posted: 12 Dec 2012 04:00 PM PST

#NgajiSabtuAhad session 3

:: Ikut Kajian Sabtu & Ahad yuuukkk! ::

[1] Tema : Cinta dan Benci karena Allah
Pembicara : Ust. Abdussalam Busro, Lc
Waktu : Sabtu, 15 Desember 2012
Pukul : 08.30-11.00 WIB
Tempat : Mushalla D3 Teknik Elektro dan Mesin UGM

[2] Tema : Sudah benarkah sholat Anda?
Pembicara : Ust. Aris Munandar, S.S., M.PI.
Waktu : Ahad, 16 Desember 2012
Pukul : 08.30-11.00 WIB
Tempat : Masjid Ibnu Sina (Fak. Kedokteran UGM)

________________________
Terbuka Untuk UMUM, Putra dan Putri
GRATIS!!!
Penyelenggara : FKIM Yogyakarta bekerja sama dengan KMDTM UGM, KMDTE UGM, dan Takmir Ibnu Sina
CP : 0857 9920 5557

#NgajiSabtuAhad

sabtu ahad 3

No comments:

Post a Comment